Minggu, 22 Februari 2015

Soal situs 'negatif', Menkominfo: 1 Mei harus sudah diputuskan, Khususnya Vimeo.com

Asdihen - Terkait penanganan situs internet bermuatan negatif, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Rudiantara memutuskan untuk segera memperbaiki sisi kebijakannya.

"Pemicunya kasus Vimeo.com ini. Jadi dengan kasus ini memicu kita agar segera memperbaiki kebijakan. Fokusnya itu," ujarnya sesaat setelah diskusi bersama pegiat internet dan industri kreatif di kantornya, Jakarta, (20/02).

Perbaikan kebijakan ini, menurut Rudiantara, akan dimulai dengan pembentukan panel. Rencananya, panel itu di akhir Februari ini sudah terbentuk.

Kemudian, dirinya pun menjelaskan lebih lanjut mengenai output tentang pembahasan terhadap situs-situs tertentu yang sudah harus ada keputusan pada 1 Mei mendatang.

"Salah satunya yang akan dibahas itu Vimeo.com. Karena kan panelnya ada yang berkaitan dengan pornografi, kekerasan pada anak, keamanan internet, lalu ada SARA, dan lain sebagainya. Banyak kok panelnya," paparnya.

0 komentar:

Posting Komentar